24 January 2026 11:33
Kondisi banjir yang merendam kawasan Perumahan Jatibening Permai, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, mulai surut, pada Jumat, 23 Januari 2026. Sejumlah warga mulai terlihat membersihkan akses jalan dan area dalam rumah mereka dari material lumpur yang terbawa arus air.
Aksi bersih-bersih ini dilakukan menggunakan peralatan seadanya, agar aktivitas masyarakat dapat berangsur kembali normal secepat mungkin. Masyarakat berharap curah hujan di wilayah Bekasi akan mereda dalam beberapa hari ke depan, agar banjir dapat sepenuhnya surut dari lingkungan mereka.