5 November 2025 15:56
Kementerian Sosial (Kemensos) mengusulkan program makan bergizi gratis khusus untuk penyandang disabilitas dan lansia. Menteri Sosial (Mensos) juga menyebut kemungkinan program ini akan dijalankan tahun depan.
"Selama ini kan sudah ada itu. Cuman kita ingin memperbaiki datanya supaya diterima oleh mereka yang berhak. Jadi insyaallah kalau nanti semuanya lancar ke depan tahun depan akan ada juga MBG ya untuk lansia dan penyandang disabilitasnya. Kira-kira kalau lansianya menyasar 100 ribu penerima manfaat, untuk penyandang disabilitas 30 ribu lebih. Kita harapkan ini nanti juga menjadi bagian dari perlindungan sosial. untuk lansia dan disabilitas dimulai tahun depan," ujar Mensos Saifullah Yusuf dikutip dari Prioritas Indonesia, Metro TV, Rabu, 5 Oktober 2025.
| Baca: DPR RI Terima Audiensi AKSI Bahas MBG-Kopdes Merah Putih |