Sembilan orang tewas akibat tindak pembakaran oleh sekelompok orang di Wamena, Jayawijaya, Papua Pegunungan. Beberapa lainnya dan polisi di lokasi kejadian menderita luka-luka akibat pengeroyokan oleh massa.
Pembakaran dan pengeroyokan, Jumat (24/3/2023) pagi, berawal dari pencegatan sebuah mobil oleh warga yang menduganya sebagai penculik anak. Warga lalu menahan pengemudi dan seorang penumpang mobil yang hendak mengirimkan barang ke sebuah kios di Kampung Sapalek tersebut.
Polisi bergegas ke lokasi kejadian untuk melerai pertikaian yang terjadi. Polisi meminta kepada warga membebaskan dua yang ditahan sebab terbukti bukan penculik anak sebagai dituduhkan.
Namun jumlah massa yang berkumpul makin membesar. Pertikaian yang terjadi antar warga menjadi semakin sulit untuk dikendalikan hingga akhirnya terjadi tindak pengeroyokan dan pembakaran.
Dua orang yang dituduh sebagai penculik anak sudah diamankan di Mapolres Wamena. Para korban baik luka-luka dan tewas, dilarikan ke di RSUD Wamena.