NEWSTICKER

Karangan Bunga Duka Cita untuk Ratu Elizabeth II Penuhi Istana Buckingham

N/A • 9 September 2022 19:13

Karangan bunga memenuhi halaman Istana Buckingham di Pusat Kota London, Inggris. Warga Inggris berduka cita mendalam atas kepergian Ratu Elizabeth II pada Kamis (8/9/2022) waktu setempat. Warga masih memadati halaman Istana Buckingham di Kota London pada Jumat (9/9/2022) pagi untuk menyampaikan duka cita atas kepergian pemimpin kerjaan Inggris, Ratu Elizabeth II. 

Ratu Elizabeth II menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis (8/9/2022) petang di Istana Balmoral yang menjadi tempat peristirahatannya selama musim panas. Ratu Elizabeth II wafat dengan tenang pada usia 96 tahun demikian pernyataan resmi istana.

Tugas resmi terakhir Ratu Elizabeth II sebagai pemimpin monarki persemakmuran terbesar di dunia, telah dituntaskan saat menerima Perdana Menteri Inggris terpilih, Liz Truss di Istana Balmoral pada 6 September 2022.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Muhammad Ali Afif)