Artha Graha Peduli Salurkan Bantuan Kesehatan dan Pangan

9 January 2026 09:16

Artha Graha Peduli (AGP) kembali melanjutkan program Pasar Murah AGP pada tahun 2026 sebagai bentuk komitmen berkelanjutan. Program ini bertujuan memperkuat daya beli, menjaga stabilitas pangan, serta mendukung kesejahteraan kelompok rentan.

Dalam pelaksanaannya, Artha Graha Peduli berkolaborasi bersama tim medis Arthakes dan Mall Artha Gading. Kolaborasi ini merupakan bagian dari pendekatan terpadu di bidang pangan, kesehatan, dan kemanusiaan.

Selain paket kebutuhan pokok, disalurkan juga bantuan berbagai alat kesehatan seperti kursi roda, kasur anti-decubitus, stroller, dan kantong kolostomi kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Salah satu penerima manfaat adalah Aditama, anak berusia 5 tahun dengan kondisi Atresia Biliaris. Aditama mendapatkan bantuan kasur dan stroller untuk menunjang kualitas hidupnya dan membantu proses pengobatan.

"Terima kasih banyak untuk Artha Graha dan Arthakes yang sudah peduli dengan Aditama. Semoga Aditama lancar untuk pengobatannya, untuk transplantasi hatinya, dan lingkar lengannya juga cepat terpenuhi," ujar Ibunda penerima manfaat Puspa Indriyani, dikutip dari Metro Pagi Primetime Metro TV, Jumat, 9 Januari 2026.

Melalui program terintegrasi ini, Artha Graha Peduli menegaskan komitmen sebagai gerakan sosial berkelanjutan. Gerakan ini berfokus pada pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.
 



"Tahun 2026 kita melanjutkan agenda pasar murah, kita berharap ini berlangsung dengan lancar. Memang target AGP ini adalah membantu menjadi mitra strategis pemerintah untuk menekan laju inflasi pasca tahun baru 2026, dan menjaga daya beli masyarakat khususnya masyarakat menengah ke bawah," ujar PIC Lapangan AGP Rudi Sugianto.

Upaya ini diharapkan dapat memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan warga. Program ini sekaligus mendukung stabilitas ekonomi nasional.

(Aulia Rahmani Hanifa)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Gervin Nathaniel Purba)