13 January 2026 10:25
Presiden Iran, Masoud Pezeshkian, turun langsung ke jalan untuk bergabung dengan peserta aksi demonstrasi pro-pemerintah yang memadati ibu kota Teheran pada Senin waktu setempat, 12 Januari 2026. Langkah ini diambil di tengah tekanan besar akibat krisis ekonomi yang memicu gelombang protes nasional di berbagai wilayah Iran.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Pezeshkian menyatakan komitmennya untuk segera memperbaiki kondisi perekonomian Iran yang saat ini sedang terpuruk. Sikap ini dinilai sebagai langkah pemerintah yang mulai melunak dalam menanggapi tuntutan masyarakat terkait kestabilan ekonomi.
| Baca juga: Menlu Iran Tegaskan Negaranya Siap Berperang Jika AS Menantang |