9 May 2025 22:08
Pemerintah berencana mengalihfungsikan Lapas Cipinang, Jakarta Timur, menjadi kawasan perumahan. Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait menyebut lokasi Lapas Cipinang berada di kawasan strategis perkotaan.
"Penjara itu rata-rata ada di kota besar dan pusat kota. Beberapa dibangun di zaman Belanda dan kebanyakan sudah overcrowded," kata Maruarar saat melakukan survei langsung ke Lapas Cipinang, Rabu, 7 Mei 2025.
Pria yang akrab disapa Ara ini menjelaskan langkah ahlifungsi lapas dilakukan sebagai tindak lanjut arahan Presiden Prabowo Subianto. Pasalnya, Presiden menginginkan aset negara seperti lapas di kota besar dimanfaatkan untuk mengatasi kebutuhan hunian.
"Ini luar biasa pikiran Presiden Prabowo yang bisa menyelesaikan beberapa hal sekaligus. Satu, penjara yang layak. Kedua, juga bisa buat perumahan. Ini luar biasa," ujarnya.
| Baca juga: Suasana Lapas Narkotika Muara Beliti Sempat Mencekam |