Mentrans Iftitah Kunjungi Desa Transmigrasi di Tiongkok

13 October 2025 22:48

Menteri Transmigrasi Muhammad Iftitah Sulaiman Suryanegara melakukan kunjungan ke Yichang, Provinsi Hubei, Tiongkok. Dalam kunjungan ini, Mentrans ingin belajar dari model pembangunan kota transmigrasi di Yichang, yang kini menjadi pusat Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) terbesar di Tiongkok.

Setibanya di Yichang, Mentrans Iftitah disambut langsung oleh Wakil Wali Kota Yichang, Liu Jinsong. Liu memperkenalkan kawasan transmigrasi di Desa Xujiachong, yang menjadi lokasi relokasi bagi 1,3 juta warga saat proses pembangunan Bendungan Tiga Ngarai (Three Gorges Dam).

Mentrans Iftitah mengatakan, Yichang membutuhkan waktu 32 tahun untuk membangun desa transmigrasi tersebut. Dalam prosesnya, pemerintah setempat perlu menjamin hadirnya pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan lapangan pekerjaan bagi warga yang direlokasi.

"Oleh karena itu, kami ingin sekali belajar dari pemerintah Tiongkok bagaimana mereka membangun pusat kawasan pertumbuhan ekonomi baru. Sehingga nanti, bukan saja hasil belajarnya ini yang kami serap, tetapi juga ada follow up kerja sama-kerja sama lanjutan," lanjut Iftitah.

Iftitah menekankan, salah satu tujuan kedatangannya adalah untuk membuka peluang investasi dengan basis membuka lapangan pekerjaan dan menyerap tenaga kerja lokal di kawasan transmigrasi Indonesia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Sofia Zakiah)