PPP Gelar Musyawarah Wilayah se-Papua Raya

12 January 2026 08:57

Sebagai bagian dari konsolidasi partai khususnya di Papua Raya menghadapi Pemilu 2029, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar Musyawarah Wilayah atau Muswil PPP se-Papua Raya.

Muswil DPW PPP se-Papua Raya yang digelar di Jayapura ini diikuti oleh DPW dan DPC PPP dari wilayah Papua, Papua
Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Barat, dan Papua Barat Daya.

Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono menyebut Muswil tidak hanya bertujuan untuk bentuk pengurusan baru, tapi juga menjadi forum strategis untuk merumuskan program-program kerja partai ke depan.
 


Hasil muswil juga akan menjadi landasan penguatan organisasi dari penyusunan struktur kepengurusan, persiapan tahapan
verifikasi pemilu hingga rekrutmen calon legislatif.

"Tidak hanya semata-mata untuk membentuk kepengurusan, tetapi juga yang paling penting adalah bagaimana bisa mempersatukan ya seluruh elemen kader-kader baik dari mulai tingkat atas sampai ke tingkat bawah. Kita bersatu padu untuk kerja politik," kata Mardiono dikutip dari Headline News, Metro TV, Senin, 12 Januari 2026.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Diva Rabiah)