TNI AL dan Gakkum Kehutanan Gagalkan Penyelundupan Kayu Ilegal di Surabaya

21 September 2025 15:06

Tim gabungan Komando Daerah TNI AL (Kodaeral) V bersama Gakkum Kehutanan Surabaya berhasil menggagalkan penyelundupan kayu ilegal di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Kayu ilegal tersebut diduga berasal dari Hutan Lambusango, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara. 

Komandan Komando Daerah TNI AL (Dankodaeral) V Laksda TNI Ali Triswanto menyebut, kayu ilegal diduga berasal dari hutan Hutan Lambusango, Kecamatan Kapontori, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, yang dimasukkan dalam kontainer dan diangkut menggunakan KM Teluk Flamingo dengan rute Bau-bau ke Surabaya.
 

Baca juga: Kirab GS Gita Jala Taruna AAL Angkatan 72 Meriahkan Kota Makassar, JK Beri Apresiasi


Dari hasil pemeriksaan, tiga peti kemas berisi kayu olahan dengan jenis kayu jati yang tidak memiliki dokumen sah. Sementara pengirim dan penerima kayu ilegal tersebut masih dalam penyelidikan. Selain itu, aksi penyelundupan kayu ilegal ini diperkirakan merugikan negara hingga Rp646 juta.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Nopita Dewi)