Kualifikasi Piala Asia, Timnas Indonesia Taklukkan Kuwait 2-1

Luhur Hertanto • 9 June 2022 16:07

Timnas Indonesia mengungguli Kuwait dengan skor 2-1 dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022).  Dengan kemenangan ini Indonesia berada peringkat 2 klasemen sementara dan berpeluang masuk final.

Di dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmadi, Kuwait mengambil inisiatif penyerangan dan , unggul di menit 40 lewat gol sundulan dari Yousef Al Sulaiman. Dua gol balasan Timnas Indonesia oleh Marc Klok dari titik penalti dan Rachmat Irianto terjadi babak kedua. 
?
Dengan kemenangan ini Timnas Indonesia mengkoleksi tiga poin, kalah produktifitas gol dari Yordania. Pertemuan dengan Yordania akan berlangsung pada Minggu dini hari waktu Indonesia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Luhur Hertanto)