Ilustrasi perdagangan saham di BEI. Foto: dok MI/Susanto.
Ade Hapsari Lestarini • 5 November 2025 09:11
Jakarta: Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan kemarin terpantau terjerembab ke zona merah. IHSG tak mampu mempertahankan penguatannya.
Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, IHSG terkoreksi 0,4 persen ke level 8.241 dan disertai dengan munculnya tekanan jual. Penguatan IHSG pun sempat menguji area resistance terdekatnya.
"Secara teknikal, best case (hitam), IHSG masih berada di awal i(iii) dari wave [iii] sehingga IHSG berpeluang melanjutkan penguatannya, adapun area penguatan terdekat berada di 8.332-8.354. Diperkirakan support: 8.144, 8.042 dan resistance: 8.309, 8.365," sebut analis MNC Sekuritas dalam riset Rabu, 5 November 2025.
Selanjutnya disebutkan beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini, yaitu: ACES, CPIN, EXCL, dan NAPA.
1. ACES (PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk): Buy on Weakness
ACES terkoreksi 1,35 persen ke Rp440 dan disertai dengan munculnya tekanan jual. Diperkirakan, posisi ACES sedang berada pada bagian dari
wave [ii] dari
wave 1.
- Buy on weakness: Rp432-Rp438.
- Target price: Rp452, Rp472.
- Stoploss: below Rp424.
2. CPIN (PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk): Buy on Weakness
CPIN terkoreksi 0,84 persen ke Rp4.730 dan disertai dengan munculnya tekanan jual. "Kami perkirakan, posisi CPIN saat ini sedang berada pada bagian dari
wave v dari
wave (c) dari
wave [b]," jelas analisis tersebut.
- Buy on weakness: Rp4.450-Rp4.600.
- Target price: Rp4.870, Rp5.125.
- Stoploss: below Rp4.380.
3. EXCL (PT XLSmart Tbk): Spec Buy
EXCL menguat 1,49 persen ke Rp2.730 dan disertai dengan adanya peningkatan volume pembelian, penguatannya pun mampu berada di atas MA60. Saat ini, posisi EXCL diperkirakan sedang berada pada bagian dari
wave (c) dari
wave [b].
- Spec buy: Rp2.650-Rp2.720.
- Target price: Rp2.820, Rp2.950.
- Stoploss: below Rp2.580.
4. MAPA (PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk): Buy on Weakness
MAPA menguat dua persen ke Rp765 dan didominasi oleh volume pembelian, penguatannya pun mampu berada di atas MA200. "Kami perkirakan, posisi MAPA saat ini sedang berada pada bagian dari
wave v dari
wave (iii)," kata dia.
- Buy on weakness: Rp720-Rp755.
- Target price: Rp805, Rp830.
- Stoploss: below Rp685.