Wali Kota Medan Bobby Nasution. Foto: Medcom.id/Fachri.
Medan: PDIP telah resmi memecat menantu Joko Widodo, Bobby Afif Nasution, dari keanggotaan partai. Pemecatan dilakukan karena Wali Kota Medan itu mendukung pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.
"Bobby Nasution tidak lagi menjadi kader dari PDI Perjuangan," kata Boydo Panjaitan, Bendahara DPC PDIP Kota Medan, Selasa, 14 November 2023.
Menurut Boydo, kepastian pemecatan Bobby dari keanggotaan partai ditegaskan melalui penerbitan surat pemberitahuan bernomor 217/IN/DP-29.B-26.B/XI/2023 yang diteken Hasyim, Ketua DPC PDIP Kota Medan.
Adapun surat tersebut diterbitkan pada Sabtu, 11 November 2023, dan dia peroleh pada Senin, 13 November 2023. Dalam surat pemberitahuan itu dinyatakan bahwa Bobby tidak lagi menjadi kader PDIP.
Boydo melanjutkan, hingga kini Bobby belum juga mengembalikan kartu anggota. Namun, katanya, hal itu tidak menjadi masalah karena Bobby sudah melanggar aturan partai.
Bobby Nasution dianggap tidak mengindahkan instruksi partai dengan mendukung pasangan capres-cawapres, Prabowo-Gibran. Padahal PDIP mengusung pasangan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024.
"Kita sudah menyampaikan bahwa ketika dia mau mendukung pasangan lain dari PDI Perjuangan, dia berarti tidak lagi menjadi kader," jelas Boydo.
Boydo juga mengatakan kecewaannya dengan sikap Bobby yang tidak tegak lurus dengan partai. Dirinya mengaku Bobby tidak pernah berkomunikasi terkait dukungannya yang berbeda ini kepada DPC PDIP Kota Medan.