Sebanyak 17 rumah yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan mengalami rusak berat. (Metro TV/ Musdalifah)
26 November 2025 07:31
Sinjai: Sebanyak 17 rumah yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan, mengalami rusak berat akibat diterjang angin kencang disertai hujan deras.
Selain rumah yang rusak akibat diterjang angin kencang, banyak rumah mengalami kerusakan karena tertimpa pohon tumbang. Pohon tersebut juga menimpa dua sepeda motor, satu gedung milik pemerintah, dan satu showroom motor, yang semuanya mengalami kerusakan berat.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sinjai, ada 27 pohon tumbang dan sejumlah tiang listrik roboh yang tersebar di lima kecamatan. Terparah berada di Kecamatan Sinjai Utara.
Baca Juga :
