Tim PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Barat melaksanakan pemasangan tiang listrik di wilayah terdampak bencana sejak 3 Desember 2025. (Dokumentasi/ BNPB)
19 Kabupaten/Kota di Sumbar Kembali Teraliri Listrik
Silvana Febiari • 6 December 2025 11:07
Padang: Infrastruktur listrik di Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berfungsi 100 persen pada Jumat, 5 Desember 2025. Secara bertahap, kerusakan infrastruktur di wilayah terdampak bencana kembali pulih.
"Pemulihan jaringan listrik mencakup 19 kabupaten dan kota di Sumbar. Satu wilayah terakhir yang berhasil menyala adalah Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, dalam keterangan tertulis.
Kendala perbaikan di daerah tersebut disebabkan kondisi jalur yang berlumpur. Meski begitu, petugas bekerja keras untuk mengoptimalkan pemulihan jaringan listrik.
"Pasokan PLN berhasil memulihkan 99,8 persen kelistrikan sejak Senin kemarin (1 Desember)," ujar Abdul.
Sebanyak 19 kabupaten dan kota yang sudah pulih jaringan listriknya antara lain Kota Padang, Bukittinggi, Padang Panjang, Pariaman, Payakumbuh, Sawahlunto, Solok, Kabupaten Dharmasraya, Kepulauan Mentawai, Lima Puluh Kota, Padang Pariaman, Pasaman, Pasaman Barat, Pesisir Selatan, Sijunjung, Solok, Solok Selatan, Tanah Datar, dan Agam.

Tim PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Barat melaksanakan pemasangan tiang listrik di wilayah terdampak bencana sejak 3 Desember 2025. (Dokumentasi/ BNPB)
Sebelumnya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan pemulihan pasokan tenaga listrik di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) mencapai 99 persen. Pihaknya terus berupaya untuk memulihkan jaringan kelistrikan di wilayah terdampak bencana.
“Untuk Sumatera Barat ini praktis tidak separah dua provinsi lainnya, dari 270 ribuan pelanggan yang terdampak, kurang lebih 268 ribuan pelanggan sudah bisa akses listrik. (Pemulihannya) 99 persen,” kata Juru Bicara Kementerian ESDM Dwi Anggia.