Theodorus Wiryawan (CEO OttoDigital) dan Abdul Muidz Aad (CEO MPStore) berbincang dengan sejumlah starling di area Kalibata. Foto: Perusahaan.
Jakarta: Platform perdagangan digital melakukan peningkatan layanan aplikasi dengan menggandeng OttoDigital, group usaha digital ekosistem Salim Group. Kerja sama ini menambah kelengkapan layanan payment gateway dan akses pembelian barang grosir.
Layanan pembayaran digital ini memudahkan opsi pembayaran Virtual Account atas transaksi produk digital melalui aplikasi secara langsung, dan memungkinkan mitra menerima pembayaran QRIS dari pelanggan, sehingga proses transaksi dapat dilakukan dengan cepat dan aman.
Selain itu, fitur Barang Grosir 'Kulakan' memungkinkan warung atau usaha tradisional untuk mendapatkan akses pembelian barang dagangan dengan harga terjangkau dan pengiriman langsung ke tempat usaha.
Chief of Executive (CEO) PStore Abdul Muidz Aad menuturkan, kolaborasi strategis bersama Otto Digital yang sejalan dengan misi menyediakan aksesibilitas bagi UMKM.
"Dengan layanan ini seluruh mitra bisa merasakan kecepatan, kemudahan dan keamanan, sehingga membantu pengelolaan warung dan pedagang tradisional,” jelas dia dalam keterangan tertulis, Rabu, 31 Januari 2024.
Chief of Executive (CEO) OttoDigital Theodorus Wiryawan berharap dapat membuka lebih luas lagi akses pembayaran digital dan penyediaan stok barang dagangan bagi UMKM untuk mendukung transaksi usahanya.
Direktur PT Reksa Transaksi Sukses Makmur Grace Sunarjo menambahkan OttoDigital melalui PT Reksa Transaksi Sukses Makmur sebagai merchant aggregator QRIS, hadir untuk mewujudkan akselerasi ekosistem digital bersama MPStore.
"Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk mendorong 30 persen dari 68,3 juta UMKM dapat terhubung dalam ekosistem digital,” kata Grace.
Platform MPStore SupperApps telah memiliki lebih dari 650 ribu mitra UMKM dan pedagang tradisional yang terbantu melalui beragam fitur layanan yang tersedia, antara lain pengadaan barang grosir, penjualan produk digital, penerimaan pembayaran non-tunai, pencatatan transaksi digital, dan modal pengembangan usaha.
Layanan payment gateway
Kemudahan lain yang diberikan kepada UMKM untuk penerimaan pembayaran QRIS adalah proses pendaftaran yang cepat dan tidak dikenakan biaya. Mitra MPStore dapat langsung mengunduh aplikasi dan dilanjutkan dengan login sebagai ‘TOKO. Ketika sudah melakukan login, pedagang dapat klik fitur ‘QRIS’ dan mengikuti cara ‘Registrasi QRIS’ sesuai dengan instruksi yang diberikan.
Dalam kesempatan yang sama, MPStore & OttoDigital mengunjungi salah satu mitra MPStore, Toko Sembako Sumber Bening di area Apartemen Kalibata City, Jakarta, untuk mendengarkan langsung pengalaman menggunakan aplikasi MPStore.
“Salah satu manfaat menjadi mitra MPStore adalah pengelolaan usaha yang menjadi lebih efisien. Dalam kurun waktu 1,5 tahun, omset bisnis meningkat 25 persen. Hal ini dikarenakan stok barang yang lebih beragam, sehingga dapat memenuhi kebutuhan para pelanggan dan membuat mereka senang berbelanja di sini.” ujar pemilik Toko Sembako Sumber Bening Tugar Aris Andika.
Inovasi teknologi akan terus dilakukan dalam memaksimalkan ekosistem digital yang sudah digunakan oleh para pelaku usaha mikro. Harapannya, melalui langkah strategis ini, MPStore dan OttoDigital dapat memberikan kontribusi terhadap akselerasi digital hingga satu juta UMKM berbasis komunitas, yang tidak hanya terbatas pada starling dan pedagang tradisional.