Ilustrasi kecelakaan pesawat. (Metrotvnews.com)
Pesawat Jet Pribadi yang Mengangkut 8 Orang Jatuh di Bandara Maine AS
Willy Haryono • 26 January 2026 12:48
Maine: Sebuah pesawat jet pribadi yang mengangkut delapan orang jatuh pada Minggu malam di Bandara Internasional Bangor, negara bagian Maine, Amerika Serikat (AS) bagian timur laut.
“Pesawat Bombardier Challenger 600 jatuh saat hendak lepas landas dari Bandara Internasional Bangor di Maine sekitar pukul 19.45 waktu setempat pada Minggu, 25 Januari. Delapan orang berada di dalam pesawat," ujar pernyataan FAA melalui platform X.
"FAA dan NTSB akan melakukan penyelidikan,” lanjutnya, dikutip dari Antara, Senin, 26 Januari 2026.
“Mohon hindari area bandara. Landasan pacu saat ini ditutup,” tutur pernyataan pihak bandara melalui media sosial.
Pihak bandara menambahkan bahwa insiden pesawat jatuh tersebut masih dalam penyelidikan dan petugas darurat telah berada di lokasi kejadian. Hingga kini, tingkat keparahan cedera para penumpang belum diketahui.
CNN melaporkan, mengutip rekaman komunikasi pengatur lalu lintas udara, bahwa pilot sempat mendapat izin lepas landas di Landasan 33 Bandara Bangor sebelum seluruh aktivitas penerbangan tiba-tiba dihentikan.
Petugas kemudian melaporkan sebuah pesawat penumpang terbalik, yang menyebabkan bandara ditutup dan kendaraan darurat dikerahkan.
Pesawat tersebut dilaporkan terdaftar atas nama sebuah perusahaan yang berbasis di Houston.
Baca juga: Pesawat Jatuh Setelah Lepas Landas, Enam Orang Tewas