Presiden Prabowo Subianto saat berpidato di WEF 2026, Davos. Foto: dok YouTube Setkab.
Pidato di WEF 2026, Presiden Prabowo: Program MBG Bisa Salip McDonalds!
Ade Hapsari Lestarini • 22 January 2026 22:36
Davos: Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato khusus (special address) di World Economic Forum (WEF) 2026 di Davos, Swiss pada pukul 14.00 waktu setempat atau pukul 20.00 WIB.
Presiden Prabowo memaparkan sejumlah konsep ekonomi yang telah dipikirkan dan diterapkan. Program Makan Bergizi Gratis (MBG) menjadi salah satu pembahasan yang diangkat dalam WEF 2026.
"Kami telah menyelamatkan USD18 juta untuk menghentikan program yang tidak efisien dari budget kita. Dan kami mengalihkan anggaran ini ke proyek yang memperbaikkan kehidupan dan memengaruhi semua masyarakat. Sebagai hasilnya, pada 6 Januari 2025, kami mulai program MBG untuk ibu-ibu hamil dan menyusui, balita, dan semua anak-anak Indonesia," ungkap Prabowo, Kamis, 22 Januari 2026 malam.
Dia melanjutkan, pada hari pertama program MBG, pemerintah membangun 190 dapur dan melayani 570 ribu orang sehari dengan 570 ribu makanan sehari. Hari ini, dalam satu tahun, program MBG telah mencapai 21.102 dapur dan melayani seluruh Indonesia.
.jpg)
Ilustrasi menu MBG. Foto: dok MGN
Bisa salip McDonalds
"Per tadi malam, kami telah menghasilkan 59,8 juta makanan untuk 59,8 juta anak-anak, ibu-ibu, dan orang tua yang tinggal sendirian. Mereka menerima makanan ini setiap hari. Untuk menjelaskan ini, dalam waktu sekitar sebulan, kami akan melampaui McDonald's dengan 68 juta makanan sehari," tegas Prabowo.
Adapun pada 2026, program MBG ditargetkan mencapai 82,9 juta makanan per hari. Prabowo menegaskan, semua anak-anak Indonesia yang masih tinggal dengan ibu mereka hingga mencapai 18 tahun akan mendapatkan manfaat program ini.
"Untuk ibu-ibu yang mengandung, kami menghasilkan makanan ini setiap hari ke rumah mereka. Ini juga dilakukan, dihasilkan ke rumah mereka untuk orang tua yang tinggal sendirian. Untuk menyebutkan ini dalam konteks yang saya sebutkan, saya pikir McDonald's mulai dapur pertama mereka pada 1940. Untuk mencapai 68 juta, mereka membutuhkan 55 tahun lagi. Sementara kami akan mencapai 82,9 juta. Saya berharap pada akhir Desember 2026," kata Presiden.