Partai Solidaritas Indonesia (PSI) secara resmi mengusung Ahmad Luthfi maju sebagai bakal calon gubernur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024. Medcom.id/Joy Jones
PSI Usung Ahmad Luthfi Maju di Pilkada Jawa Tengah
Joy Jones • 15 August 2024 22:48
Jakarta: Partai Solidaritas Indonesia (PSI) secara resmi mengusung Ahmad Luthfi maju sebagai bakal calon gubernur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024. Ahmad Luthfi menerima langsung pinangan dari PSI.
“Ya itukan bentuk dukungan PSI terkait kita,” kata Luthfi, Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2024.
Surat rekomendasi diserahkan langsung Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep kepada Ahmad Luthfi. Terkait calon wakil gubernur yang akan mendampinginya, Ahmad Luthfi mengaku belum tahu.
“Saya sama siapa pun cocok,” ujar Luthfi.
Baca Juga:
NasDem Berikan Rekomendasi ke Sejumlah Bacakada di Jateng |
Dia tak memusingkan bakal pendampingnya nanti. Dia memastikan siap dipasangkan dengan siapa saja, termasuk Kaesang.
“Sama Mas Kaesang cocok, sama Mas-Mas yang lain juga cocok,” ujar Luthfi.