Ilustrasi. Foto: Dok MI
Apakah Bansos KTP Rp900 Ribu Cair Lagi? Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini
Eko Nordiansyah • 27 January 2026 19:20
Jakarta: Pencairan bantuan sosial (bansos) KTP Rp900 ribu atau Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) kembali mencuri perhatian masyarakat, terutama bagi keluarga berpenghasilan rendah. Pasalnya, bantuan ini sangat dinantikan untuk membantu mencukupi kebutuhan pokok sekaligus menjaga daya beli di tengah fluktuasi ekonomi.
Mengenal BLT Kesra
Melansir dari Fahum Umsu, bansos BLT Kesra merupakan bantuan tunai yang diberikan pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) kepada keluarga penerima manfaat (KPM) kategori kurang mampu atau yang berada dalam desil 1–4 berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).Dana bantuan yang diberikan pada program bansos ini sebesar Rp900 ribu yang diberikan secara rapel selama untuk tiga bulan sekaligus dengan rincian nominal Rp300 ribu per bulan. BLT Kesra hadir untuk menjaga daya beli masyarakat khususnya dalam memenuhi kebutuhan dasar yang mendesak hingga modal usaha kecil.
Mekanisme penyaluran BLT Kesra
Pada 2025 lalu, dana bantuan BLT Kesra disalurkan melalui dua jalur, yang pertama adalah bank himbara yang ditujukan kepada KPM yang memiliki rekening aktif serta Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Jalur kedua yakni melalui kantor pos, cara ini diperuntukkan bagi KPM yang belum memiliki rekening bank atau berada di wilayah dengan akses perbankan terbatas..png)
(Ilustrasi. Foto: Dok Metrotvnews.com)
Kabar kelanjutan pencairan BLT Kesra 2026
Merangkum dari Fahum Umsu, hingga saat ini pemerintah belum mengeluarkan keputusan resmi mengenai kelanjutan penyaluran bansos BLT Kesra 2026. Sebelumnya BLT Kesra diluncurkan pada 17 Oktober 2025 yang menyasar sekitar 35 juta KPM dan secara resmi berakhir pada 31 Desember 2025.Sehingga kabar penyaluran BLT Kesra 2026 belum bisa dipastikan kebenarannya dan masyarakat diimbau untuk berhati-hati dalam menerima segala informasi. Semisal terdapat penyaluran BLT Kesra 2026, kemungkinan hal tersebut merupakan pencairan susulan di beberapa daerah. Sebagai catatan, proses penyaluran tiap daerah berbeda–beda tergantung dengan kesiapannya.
Namun, penerima bansos BLT Kesra tahun lalu tidak perlu bersedih karena tahun ini pemerintah menyalurkan program bansos strategis lainnya seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Program Indonesia Pintar (PIP), hingga Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Masyarakat dapat mengecek informasi status penerima melalui website atau aplikasi milik Kemensos.
Cara cek penyaluran bansos 2026
Berikut dua cara yang dapat dilakukan untuk mengecek status penyaluran bansos Kemensos 2026:1. Melalui website Kemensos
- Kunjungi website resmi Kemensos melalui https://cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih data domisili Anda sesuai KTP.
- Masukkan nama lengkap Anda sesuai KTP.
- Ketik kode captcha yang muncul di layar.
- Tekan menu “Cari Data”. Sistem akan menampilkan informasi seputar penyaluran bansos 2026, mulai dari status penerima, jenis bantuan, hingga periode penyaluran.
2. Melalui aplikasi Cek Bansos
- Unduh aplikasi Cek Bansos melalui Google Play Store atau App Store.
- Login atau daftar apabila belum memiliki akun.
- Pilih menu “Cek Bansos”.
- Lengkapi data domisili dan nama lengkap Anda sesuai KTP.
- Ketik kode captcha yang muncul di layar.
- Pilih menu “Cari Data”. Sistem akan menampilkan informasi seputar penyaluran bansos 2026, mulai dari status penerima, jenis bantuan, hingga periode penyaluran.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Metrotvnews.com