Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025, Cek Link Voting di Sini

Daftar nominasi FIFA Puskas Award 2025. Dok FIFA.

Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025, Cek Link Voting di Sini

Arga Sumantri • 14 November 2025 10:13

Jakarta: Bek Persija Jakarta sekaligus Timnas Indonesia Rizky Ridho masuk daftar nominasi FIFA Puskas Award 2025. Gol spektakuler Ridho ke gawang Arema Malang membawanya dalam daftar salah satu dari 11 gol terbaik dunia.

FIFA telah resmi mengumumkan nama-nama yang masuk nominasi Puskas Award melalui situs resminya. Gol Ridho yang terpilih masuk nominasi tercipta saat Persija menjamu Arema di pekan 24 Liga 1 Indonesia, pada 9 Maret 2025.

Proses gol bermula saat Rizky Ridho berhasil mengintersep serangan Arema di kotak penalti. Rizky Ridho kemudian mengoper bola kepada Ryo Matsumura.

Ryo Matsumura yang dipepet beberapa pemain Arema berhasil memberikan umpan daerah. Rizky Ridho yang sudah naik membantu serangan berhasil mengejar umpan daerah tersebut dan memutuskan menendang langsung ke arah gawang dari hampir setengah lapangan. 

Bola melengkung tak bisa dibendung kiper dan meluncur deras ke gawang Arema.

Dalam Puskas Award 2025, Rizky Ridho bersaing dengan nama-ama besar seperti pemain Arsenal Declan Rice dan winger muda berbakat Barcelona Lamine Yamal. 

Gol Declan Rice yang masuk nominasi Puskas Award 2025 terjadi kala melawan Real Madrid pada 8 April 2025. Tendangan bebas keras Declan Rice berhasil menjebol gawang Los Blancos. 

Sedangkan, gol Yamal yang turut menjadi kandidat favorit di Puskas Award tercipta kala Barcelona kontra Espanyol ada 15 Mei 2025.

Rizky Ridho. Foto: Instagram @rizkyridhoramadhani

Link untuk voting Rizky Ridho

Salah satu mekanisme penilaian Puskas Award yakni melalui voting di laman resmi FIFA. Penentuan pemenang melalui voting, dengan bobot 50 persen vote publik dan 50 persen vote panel ahli FIFA. Voting dibuka hingga 3 Desember 2025.

Link untuk vote nominasi Puskas Award 2025 

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Arga Sumantri)