Persib Bandung Pastikan Tak Ada Konser Musik di Stadion GBLA

Ilustrasi Stadion GBLA. (MGN/Roni Halim)

Persib Bandung Pastikan Tak Ada Konser Musik di Stadion GBLA

Roni Halim • 7 August 2024 18:14

Bandung: Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, memastikan stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) tidak akan digunakan untuk konser musik pada September mendatang. 

Persib Bandung selaku pengelola stadion GBLA tidak akan memberikan izin dipakainya stadion kebanggaan warga Jabar tersebut untuk kegiatan musik. Alasannya,dapat merusak rumput.

"GBLA bisa dipakai konser? Itu bohong. Tidak ada. Saya tegaskan tidak ada konser (di GBLA)," ucap Umuh, Rabu, 7 Agustus 2024.

Umuh menyatakan komitmen pengelola menjaga kondisi Stadion GBLA agar tetap baik. Bahkan pihaknya tak ragu terus menerus perbaikan sebagai bagian dari tanggung jawab manajemen.

"Tidak ada pengajuan izin. Kalau ada berarti hoaks," tegas dia.
 

Baca juga: Stadion Soperiadi Blitar jadi Kandang Arema FC

Pun jika ada pihak-pihak yang sudah melakukan penjualan tiket konser bertempat di Stadion GBLA, Umuh menyebut hal itu menjadi tanggung jawab yang melakukan jual beli. Namun ia memastikan tidak akan ada acara konser di lokasi latihan Persib Bandung tersebut

Sampai saat ini, Stadion GBLA masih dalam tahap perbaikan. Stadion berkapasitas 40 ribu penonton tersebut kini pengelolaannya diserahkan kepada Persib Bandung.

Selama proses renovasi, Persib Bandung sendiri berlatih di Stadion Sidolig dan bertanding di Stadion Sijalak Harupat, Kabupaten Bandung.

"Kita akan terus perbaiki, percantik lagi. Masa sudah (sudah dibenahi) dirusak lagi. Jadi cemoohan nanti, sudah diserahkan ke Persib kok rusak lagi," imbuh Umuh.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Meilikhah)