Bahas Agenda Strategis, Presiden Sambut Langsung Wakil PM Rusia di Istana Merdeka

Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan Wakil Federasi Rusia Denis Manturov. Foto: Metrotvnews.com/Kautsar.Menteri Rusia

Bahas Agenda Strategis, Presiden Sambut Langsung Wakil PM Rusia di Istana Merdeka

Kautsar Widya Prabowo • 15 April 2025 14:33

Jakarta: Presiden Prabowo Subianto menerima langsung Wakil Perdana Menteri Federasi Rusia Denis Manturov. di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Selasa, 15 April 2025. Manturov tiba sekitar pukul 14.00 WIB.

Pantaun Metrotvnews.com, Prabowo tampak menggunakan baju safari coklat dan peci hitam saat menyambut Manturov di teras Istana Merdeka. Keduanya tampak bersalaman terlebih dahulu saat meliwati awak media Istana. 

Selanjutnya, Kepala Negara mengajak Manturov masuk ke dalam Istana. Setelahnya, pertemuan terbatas berlangsung di Ruang Jepara, didampingi oleh delegasi dari kedua negara.

Turut mendampingi Presiden Prabowo dalam pertemuan tersebut, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Airlangga Hartarto.
 

Baca juga: Presiden Prabowo Bertemu Wakil PM Rusia di Istana Kepresidenan Siang Ini

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dijadwalkan akan menerima Wakil Perdana Menteri Federasi Rusia Denis Manturov di Istana Kepresidenan Jakarta, pada hari ini, Selasa, 15 April 2025. Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mengatakan, kunjungan tersebut sebagai bentuk penguatan hubungan kedua negara.

"Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya penguatan hubungan bilateral antara Indonesia dan Rusia yang selama ini telah terjalin erat. Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak akan membahas sejumlah agenda strategis," kata Yusuf dalam keterangannya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggi Tondi)