Banjir dan longsor melanda Kabupaten Aceh Jaya, Aceh. Dok. Istimewa
Fajri Fatmawati • 12 November 2025 10:52
Aceh Jaya: Hujan dengan intensitas tinggi beberapa hari terakhir mengguyur Kabupaten Aceh Jaya, Aceh. Akibatnya, lima kecamatan di wilayah tersebut dilanda banjir dan longsor.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Jaya Suhadi mengatakan banjir terjadi sejak Selasa, 11 November 2025, sekitar pukul 16.30 WIB.
"Akibat hujan dengan intensitas sedang dan tinggi yang melanda Kabupaten Aceh Jaya menyebabkan meluapnya air sungai yang menggenangi kawasan pemukiman dan perumahan masyarakat di lima kecamatan," kata Suhadi, Rabu, 12 November 2025.
Suhadi merinci wilayah yang terdampak banjir dan
longsor tersebut yakni, Kecamatan Setia Bakti; Gampong Lhok Bot, Gampong Gunong Meunasah. Kecamatan Darul Hikmah; Gampong Lam Teungoh, Gampong Blang Dalam, Gampong Pajar. Kecamatan Sampoiniet; Gampong Batee meutudong.
"Selanjutnya, di Kecamatan Indra Jaya, Gampong Meudang Ghon, Kecamatan Jaya; Gampong Sapek, Gampong Meudheun, Gampong Lambaroh, dan Gampong Gle Putoh. Sehingga menyebabkan terendamnya permukiman warga dan komplek bangunan sekolah," ujar Suhadi.
Banjir dan longsor melanda Kabupaten Aceh Jaya, Aceh. Dok. Istimewa
Sementara itu, longsor terjadi di Kecamatan Jaya; Gampong Geurutee, dan Kecamatan Sampoiniet; Gampong Krueng No, Gampong Lhok Kruet. Sehingga, mengakibatkan longsor batu di Jalan Nasional kawasan Gunung Geurutee Gampong Babah Ie Kecamatan Jaya yang menyebabkan arus lalu lintas terhambat dan harus mengantre pada satu jalur.
"Kemudian, longsor tanah tebing gunung/bukit pada Jalan Nasional di Gampong Krueng No dan Gampong Lhok Kruet Kecamatan Sampoiniet (Gunung Keumala)," jelas Suhadi.