21 Napi Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Dapat Remisi Waisak

21 narapidana atau warga binaan pemasyarakatan (WBP) beragama Buddha di lembaga pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang mendapat remisi khusus Hari Raya Waisak.

21 Napi Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Dapat Remisi Waisak

Hendrik Simorangkir • 12 May 2025 13:30

Tangerang: Sebanyak 21 narapidana atau warga binaan pemasyarakatan (WBP) beragama Buddha di lembaga pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang mendapat remisi khusus Hari Raya Waisak. Mereka mendapatkan pengurangan masa pidana bervariasi sesuai ketentuan.

"Dari 21 WBP, semua menerima remisi khusus 1 atau belum bebas, tapi dengan pengurangan pidana," ujar Kepala Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, Yogi Suhara, Senin, 12 Mei 2025.

Yogi menuturkan, remisi khusus hari raya keagamaan diberikan kepada narapidana yang telah memenuhi syarat administratif dan substantif, serta menunjukkan perilaku baik selama menjalani masa pidana.
 

Baca: Libur Panjang, Korlantas Polri Tinjau Kesiapan Pengamanan Arus Lalu Lintas

"Kami pastikan setelah memenuhi persyaratan rekan-rekan warga binaan pasti akan dapat remisi. Kami juga menjamin tidak ada pungli dalam pengusulan remisi," katanya.

Yogi berharap, agar para WBP lainnya untuk memperkuat semangat perubahan diri yang tercermin dari sikap dan perilaku sehari-hari serta selalu meningkatkan optimisme dalam menjalani pidana.

"Kami berharap para WBP yang menerima remisi dapat semakin termotivasi untuk terus memperbaiki diri dan menjadi pribadi yang lebih baik setelah bebas nanti," jelasnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Whisnu M)