Jalan Tol Pandaan-Malang/PT JPM
Tol Pandaan–Malang Alami Lonjakan Arus Kendaraan Jelang Akhir Tahun
Daviq Umar Al Faruq • 31 December 2025 12:17
Malang: Arus lalu lintas di Jalan Tol Pandaan–Malang melonjak signifikan selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru). PT Jasamarga Pandaan Malang (JPM) mencatat sebanyak 881.733 kendaraan melintas masuk dan keluar Malang pada periode H-7 hingga H+5 Natal dan Tahun Baru, atau 18–30 Desember 2025.
Jumlah tersebut meningkat 15,54 persen dibandingkan lalu lintas normal yang tercatat sebanyak 763.126 kendaraan. Kenaikan volume terjadi merata di seluruh gerbang tol yang menjadi akses utama menuju wilayah Malang Raya.

General Manager Operasi PT Jasamarga Pandaan Malang, Muhammad Reza Pahlevi Guntur, memastikan layanan operasional tetap berjalan optimal di tengah lonjakan arus kendaraan.
“JPM selalu siaga untuk memastikan pelayanan terbaik bagi pengguna jalan yang melewati jalan tol Pandaan–Malang, baik Layanan Transaksi, Layanan Lalu Lintas, Layanan Preservasi, dan Layanan Rest Area,” ujar Reza, Rabu 31 Desember 2025.
Selanjutnya, di Gerbang Tol Purwodadi, kendaraan yang memasuki Malang tercatat sebanyak 45.796 unit atau naik 16,02 persen dibandingkan kondisi normal. Sementara arus keluar Malang melalui gerbang yang sama mencapai 47.909 kendaraan, meningkat 15,15 persen.
Lonjakan paling tinggi tercatat di Gerbang Tol Singosari yang menjadi salah satu akses utama wisata dan pusat kota. Sebanyak 217.180 kendaraan memasuki Malang melalui gerbang ini atau naik 20,31 persen, sementara arus keluar mencapai 205.141 kendaraan atau meningkat 20,63 persen.
Di Gerbang Tol Pakis, kendaraan yang masuk Malang tercatat 48.067 unit atau naik 9,26 persen. Adapun kendaraan yang meninggalkan Malang melalui gerbang tersebut mencapai 43.251 unit, meningkat 4,68 persen dari kondisi normal. Sementara itu, Gerbang Tol Malang mencatat 94.447 kendaraan masuk ke wilayah Malang atau naik 17,01 persen. Arus keluar melalui gerbang ini mencapai 83.670 kendaraan, meningkat 10,57 persen dibandingkan hari biasa.
PT Jasamarga Pandaan Malang mengimbau pengguna jalan tol untuk mempersiapkan perjalanan secara matang selama periode libur panjang. Pengguna jalan diminta memastikan kondisi kendaraan prima, saldo uang elektronik mencukupi, serta memanfaatkan rest area jika merasa lelah saat berkendara.