Jeje-Ronal Dorong Desa di Jabar untuk Maju

Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Jawa Barat (Jabar) nomor urut 2 Jeje Wiradinata - Ronal Surapradja (Jeje-Ronal) (MetroTV)

Jeje-Ronal Dorong Desa di Jabar untuk Maju

Lukman Diah Sari • 23 November 2024 20:50

Jakarta: Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Jawa Barat (Jabar) nomor urut 2 Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja (Jeje-Ronal) menjanjikan mendorong desa di Jabar untuk maju. Menurut Jeje-Ronal pembangunan desa ditentukan dengan tiga poin.

"Pertama, penguatan lembaga desa; kedua, pembangunan infrastruktur desa; dan ketiga, ekonomi pedesaan," jelas Jeje dalam debat ketiga Pilkada Jabar 2024, melalui siaran YouTube KPU Provinsi Jawa Barat, Sabtu, 23 November 2024. 

Jeje menerangkan bahwa desa merupakan ujung tombak. Lantaran, desa adalah pemerintahan yang berhadapan langsung dengan masyarakat. 

"Desa maju, kecamatan maju, kabupaten maju, dan provinsi maju," jelas dia.

Jeje mengungkap, berdasarkan data, hanya 30 persen desa yang berstatus mandiri. Sehingga, pihaknya bakal mendorong desa di Jabar untuk masuk ke desa mandiri. 
 

Baca juga: Cagub Jabar Dedi Mulyadi Berjanji Maksimalkan Anggaran untuk Terangi Jawa Barat

"Artinya kelembagaan pemerintah baik, pembangunan infrastruktur baik, dan ekonomi pedesaan akan baik," ujar Jeje.

Debat publik ke tiga Pilgub Jawa Barat ini diikuti empat paslon cagub-cawagub Jawa Barat. Debat digelar di Gedung PMLI, Kabupaten Bogor pada Sabtu, 23 November 2024. 

Adapun paslon nomor urut 1 Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwinatarina, nomor urut 2 Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja, nomor urut 3 Ahmad Syaikhu-Ilham Akbar Habibie dan nomor urut 4 Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan. 

Debat ke tiga ini mengusung tema Bumi Subur, Masyarakat Akur, Jawa Barat Makmur. Ada 10 Subtema yang disusun diantaranya, Kesejahteraan Petani, Kesejahteraan Nelayan, Pembangunan Desa, Pembangunan Wilayah Perbatasan, Disparitas Wilayah, Digitalisasi Pelayanan Publik, Pembangunan Wilayah Aglomerasi, Infrastruktur, Urbanisasi, Pertumbuhan Penduduk.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Meilikhah)