Klub Liga Prancis Lyon merobek gawang Maccabi Tel-Aviv. Foto: Tangkapan layar
M Sholahadhin Azhar • 28 November 2025 07:28
Jakarta: Klub Liga Prancis Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025/2026 setelah rampungnya hari pertandingan kelima fase liga pada Jumat dini hari WIB.
Dikutip dari laman UEFA, Lyon berhasil menduduki posisi pertama klasemen sementara Liga Europa musim ini setelah membantai Maccabi Tel-Aviv dengan skor 6-0 di Stadion TSC, Backa Topola, Serbia.
Kemenangan Lyon atas Maccabi Tel-Aviv pada pertandingan ini hadir berkat gol-gol yang dicetak oleh Abner Vinicius (4'), Corentin Tolisso (25', 51', 53'), Moussa Niakhate (35') dan Adam Karabec.
Hasil itu membuat Lyon mengemas 12 poin dari lima pertandingan, sedangkan Maccabi Tel-Aviv turun ke peringkat 35 dengan satu poin.
Selanjutnya posisi kedua klasemen sementara fase liga Liga Europa dihuni oleh klub asal Denmark Midtjylland yang pada pertandingan harus takluk dari AS Roma.
Pada pertandingan tersebut Midtjylland harus takluk dengan skor 1-2 dari AS Roma ketika mereka dijamu di Stadion Olimpico, Roma.
Kekalahan ini membuat Midtjylland turun ke peringkat kedua klasemen sementara fase liga Liga Europa dengan 12 poin dari lima pertandingan, kalah selisih gol dari Lyon.
Klub Liga Prancis Lyon merobek gawang Maccabi Tel-Aviv. Foto: Tangkapan layar
Peringkat ketiga ditempati oleh Aston Villa yang sama-sama mengumpulkan 12 poin hasil dari lima pertandingan setelah mengalahkan Young Boys dengan skor 2-1 di Stadion Villa Park, Birmingham.
Donyell Malen memborong dua gol kemenangan Aston Villa pada menit ke-27 dan 42, sedangkan Young Boys sempat memperkecil ketertinggalannya melalui Joel Monteiro (90').