Pramono Berharap Persija Menang Lawan Persib

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Media Indonesia/Farhan

Pramono Berharap Persija Menang Lawan Persib

Farhan Zhuhri • 8 January 2026 12:14

Jakarta: Persija Jakarta akan bertandang ke Bandung untuk melawan Persib Bandung pada Minggu, 11 Januari 2026. Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berharap Macan Kemayoran bisa menang dalam pertandingan itu. 

"Yang pertama, tentunya sebagai Gubernur Jakarta, saya berharap betul Persija bisa sukses main di Bandung," ujarnya di Jakarta Pusat, Kamis, 8 Januari 2026.

Pramono menjelaskan, yang paling penting dalam duel 'el-clasico' Indonesia tersebut bisa berjalan aman dan nyaman. Sehingga, berlangsung tanpa bentrokan. 
 


"Mudah-mudahan bisa berlangsung dengan baik, karena bagaimanapun hubungan Persija dan Persib, menurut saya, terutama kalau saya yang mengini, mudah-mudahan baik-baik saja," jelas Politikus PDIP itu.

"Jadi bertanding secara fair saja. Dan saya tentunya sebagai Gubernur berharap menang," sambung Pramono. 

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Foto: Media Indonesia/Farhan

Pada laga bergengsi ini, Pramono Anung tak dapat hadir ke Bandung. Sehingga, tak bisa menyaksikan langsung. 
 
"Skornya pokoknya menang, berapa saja menang. Karena ada himbuan dari Jackmania untuk tidak terlalu banyak hadir, saya nonton dari TV saja," kata Pramono.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(M Sholahadhin Azhar)