Jakarta: Agustia, owner dari Momachi, memperkenalkan produk bone broth–nya dalam Juragan Jaman Now Season 4 sebagai salah satu solusi dari masalah gizi anak di Indonesia. Momachi dikembangkan karena kekhawatiran pribadi akan tumbuh kembang anak Agustia.
Ia menyebut bahwa produknya telah tersertifikasi halal, BPOM, dan memiliki hasil uji lab yang menunjukkan kandungan kolagen dan protein yang tinggi. Momachi hadir dalam berbagai varian, antara lain chicken, beef, salmon, dan fish bone broth dari ikan gabus.
Produk yang kini dijual dalam bentuk jar 250 ml ini dihargai Rp75.000, dan direncanakan dapat diproduksi dalam bentuk sachet. Oleh karena itu, Agustia mengajukan permintaan modal investasi sebesar Rp50 juta guna memproduksi bone broth sachet.
Panelis Sebastian Togelang menyoroti harga versi sachet berisi 10 ml yang diperkirakan dibandrol dengan harga Rp12.000. Agustia pun menjelaskan bahwa harga tersebut sudah mencakup layanan tambahan berupa pendampingan gizi selama 30 hari.
Agustia sendiri telah beberapa kali membuka seminar gratis dan ruang konsultasi bagi para ibu sehingga ia sudah memiliki komunitas langganan produknya. Sementara itu, Reino Barack menilai langkah untuk memperkenalkan produk dalam bentuk sachet adalah cara efektif untuk menjangkau pasar yang lebih luas. Panelis Irwan Mussry juga memuji rencana Agustia tersebut.
(Nada Nisrina)