Menteri Sosial Saifullah Yusuf. Metro TV
Surya Perkasa • 4 August 2025 22:18
Jakarta: Menteri Sosial Saifullah Yusuf menyatakan bahwa pemerintah akan mengevaluasi penerima bantuan sosial (bansos) setiap lima tahun sekali. Khususnya mereka yang berada dalam usia produktif.
Jika setelah lima tahun tidak ada perubahan signifikan, maka bansos akan diganti dengan program pemberdayaan.
“Terutama usia produktif, kenapa sudah lima tahun menerima bansos tapi tidak ada perubahan. Mestinya mereka sudah pindah ke program pemberdayaan,” ujar Saifullah Yusuf, dikutip dari Metro Siang di Metro TV, Senin, 4 Agustus 2025
Baca: Gus Ipul Bakal Evaluasi Penerima Bansos Tiap 5 Tahun |