Pangkalan Militer Gimhae di Korea Selatan. Foto: Yonhap
Ledakan Guncang Pangkalan Militer di Korea Selatan, Tiga Warga Sipil Terluka
Fajar Nugraha • 23 December 2024 15:54
Korea Selatan: Sebuah ledakan terjadi hari Senin di sebuah pangkalan militer di Gimhae, sebuah kota di tenggara Korea Selatan, menurut media lokal.
Dikutip dari Anadolu, Senin, 23 Desember 2024, kantor berita Yonhap melaporkan bahwa pihak berwenang telah meluncurkan penyelidikan dan secara aktif mencari calon korban.
“Tiga warga sipil terluka dalam ledakan ini,” ujar pihak berwenang.
“Ledakan terjadi saat pemeriksaan dari fasilitas tanki untuk material berbahaya di pangkalan itu,” imbuh pernyataan itu.
Rincian seputar penyebab dan skala ledakan masih belum diketahui sementara para pejabat berupaya mengumpulkan lebih banyak informasi.
Sementara tiga warga sipil yang terluka diketahui menderita luka bakar. Tetapi luka yang diderita tidak mengancam nyawa. (Siti Khumaira Susetyo)