Felix Nmecha. (RONNY HARTMANN / AFP)
Dortmund Datangkan Felix Nmecha dari Wolfsburg
Medcom • 5 July 2023 08:46
Jakarta: Borussia Dortmund mengumumkan bahwa pihaknya telah mendapatkan tanda tangan Felix Nmecha dari Wolfsburg. Pemain berposisi gelandang tersebut disebutkan juga sudah menyetujui kontrak berdurasi lima tahun.
Nmecha yang masih berusia 22 tahun merupakan lulusan akademi Manchester City. Namun, dia hanya pernah tampil dua kali bersama tim utama The Citizens sebelum akhirnya pindah ke Wolfsburg pada 2021 silam.
Sejak pindah, Nmecha sudah tampil dalam 50 laga Wolves sambil mencetak 3 gol dan 7 assist. Sedangkan pada musim lalu, Nmecha tampil 32 kali di semua kompetisi dengan kontribusi 3 gol dan 6 assist.
Belakangan ini, memang terdapat spekulasi yang menghubungkan pemain internasional Jerman dengan Dortmund. Dan benar saja, Die Borussen akhirnya mengonfirmasi bahwa Nmecha sudah direkrut dengan durasi kontrak hingga Juni 2028.
“Klub Bundesliga Borussia Dortmund telah mengontrak pemain internasional Jerman Felix Nmecha, 22, dari VfL Wolfsburg. Sang gelandang menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2028 pada hari Senin,” demikian pernyataan di situs BVB seperti dikutip dari Sportsmole.
Sementara itu, Sebastian Kehl selaku direktur olahraga Dortmund mengaku cukup optimis dengan kehadiran Nmecha. Dia yakin Nmecha bisa memperkuat lini tengah timnya.
"Felix Nmecha adalah pemain yang cepat, mahir secara teknis, dan kuat secara fisik yang akan meningkatkan lini tengah kami baik secara ofensif maupun defensif dengan profilnya," tutur Kehl.
"Dia memiliki pendidikan yang sangat baik di Manchester City dan menjadi pusat perhatian di Wolfsburg pada musim lalu. Kami senang telah mendapatkan pemain internasional Jerman lainnya dan yakin bahwa perkembangan Felix masih jauh dari selesai," tambahnya.
Dortmund finis kedua di Bundesliga musim lalu karena hanya kalah selisih gol dengan Bayern Muenchen pada laga terakhir. Meski demikian, Nmecha tetap bangga bisa bergabung dengan Dortmund dan bertekad membantu tim anyarnya tersebut meraih berbagai trofi.
"Saya senang telah menjadi bagian dari klub ini dan saya akan membantu tim mencapai tujuan di Bundesliga, DFB-Pokal dan Liga Champions. Saya berharap para penggemar juga memberi kesempatan untuk mengenal saya,” kata Nmecha sesuai resmi dikontrak Dortmund.
Nmecha merupakan rekrutan kedua Dortmund pada bursa transfer musim panas tahun ini. Sebelumnya, Dortmund sukses mendapatkan jasa Ramy Bensebaini dari Borussia Monchengladbach dengan status bebas transfer. (Jennifer Carorine Gouw/Sportsmole)