Ilustrasi olahraga bola voli. (TaniaVdB/Pixabay)
Proliga 2026 Resmi Bergulir, Berikut Jadwal Pertandingan Hari Ini
Putri Purnama Sari • 8 January 2026 18:04
Jakarta: Kompetisi bola voli profesional Proliga 2026 resmi bergulir hari ini, Kamis, 8 Januari 2026, tepatnya di GOR Terpadu A. Yani Pontianak, Kalimantan Barat.
Proliga edisi tahun ini menjadi salah satu turnamen voli paling dinanti di Indonesia dengan total pertandingan yang padat dan persaingan ketat antar klub terbaik tanah air.
Sejumlah tim unggulan dan pendatang baru turun dengan ambisi besar, membuat seri pembuka diprediksi berlangsung sengit di sektor putra maupun putri.
Tim Peserta Proliga 2026
Di sektor putra, lima klub yang ambil bagian adalah Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Garuda Jaya, Jakarta Lavani Livin Transmedia, Medan Falcons Tirta Bhagasasi, serta Surabaya Samator.Sementara itu, persaingan di sektor putri akan melibatkan Bandung BJB Tandamata, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Jakarta Electric PLN Mobile, Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, dan Medan Falcons.
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Hari Ini
Berikut jadwal pertandingan Proliga 2026 yang berlangsung hari ini, Kamis, 8 Januari 2026:- 15.30 WIB – Putri: Jakarta Popsivo Polwan vs Medan Falcons
- 18.30–19.00 WIB – Putra: Jakarta Bhayangkara Presisi vs Medan Falcons Tirta
Lokasi Pertandingan
Seluruh laga hari ini digelar di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, sebagai seri pembuka Proliga 2026. Stadion ini menjadi saksi pembukaan musim baru dengan antusiasme tinggi dari pecinta bola voli.Siaran Langsung dan Live Streaming
Pecinta voli di Tanah Air dapat menyaksikan pertandingan PLN Mobile Proliga 2026 hari ini melalui Siaran Moji TV dan Live streaming di Vidio (platform digital resmi) atau klik di sini. Kedua platform tersebut sudah menyiarkan pertandingan secara langsung sejak pembukaan seri Pontianak.Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Metrotvnews.com