Direktur Bisnis Askrindo, Budhi Novianto. Foto: Dok istimewa
Eko Nordiansyah • 4 November 2025 15:17
Jakarta: PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo) memperkuat peran strategis pemasaran, membangun citra perusahaan yang kuat, serta mendorong pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan di tengah dinamika pasar yang penuh tantangan.
Direktur Bisnis Askrindo, Budhi Novianto mengatakan, peran Chief Marketing Officer (CMO) tidak hanya berfokus pada kegiatan pemasaran semata, tetapi juga menjadi kekuatan strategis yang menjembatani antara strategi merek dan tujuan bisnis jangka panjang perusahaan.
“Melalui pendekatan yang berbasis data, inovasi, dan pemahaman mendalam terhadap kebutuhan pasar, peran CMO turut menentukan arah pertumbuhan Askrindo di masa depan,” kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa, 4 November 2025.

(Ilustrasi Askrindo. Foto: Dok istimewa)
Askrindo mendapatkan penghargaan “Indonesia Best CMO Role in Indonesia Dynamic Market Landscape to Shape the Future of Brand and Business Growth”. Penghargaan ini diberikan kepada Direktur Bisnis Askrindo, Budhi Novianto.
Budhi menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas penghargaan tersebut. Menurutnya, penghargaan ini bukan hanya pengakuan terhadap perannya secara pribadi, tetapi juga hasil kerja keras seluruh insan Askrindo yang terus berinovasi dan beradaptasi terhadap perubahan pasar.
“Askrindo percaya kekuatan brand tidak hanya dibangun melalui komunikasi, tetapi juga melalui strategi bisnis yang berorientasi pada nilai dan keberlanjutan,” ujar Budhi.
Ke depan, lanjut dia, Askrindo akan terus memperkuat sinergi antara strategi pemasaran dan strategi bisnis, agar dapat menghadirkan nilai tambah bagi nasabah, mitra, dan seluruh pemangku kepentingan, serta berkontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.