Antrean pengunjung di Bandung Zoo, Minggu, 28 Desember 2025. (Metrotvnews.com/Roni K)
Masuk Kebun Binatang Bandung Gratis Selama Libur Nataru
Roni Kurniawan • 1 January 2026 12:27
Bandung: Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) kembali dibuka untuk umum tanpa pungutan tiket masuk alias gratis pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026. Kebijakan ini disambut antusias oleh masyarakat yang ingin menikmati liburan sambil belajar tentang satwa.
Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengatakan, pembukaan kebun binatang tanpa tiket dilakukan sebagai bagian dari komitmen pemerintah menjaga fungsi kawasan tersebut sebagai ruang terbuka hijau (RTH) publik. Menurutnya, kebun binatang harus tetap menjadi tempat yang bisa dinikmati oleh semua kalangan.
"Kebun binatang ini tetap kita pertahankan sebagai ruang terbuka hijau untuk publik. Masyarakat tetap bisa datang, menikmati ruang hijau, dan belajar tentang satwa," ujar Farhan, dikutip Kamis, 1 Januari 2025.
Farhan menegaskan, meskipun tidak memungut tiket, perhatian terhadap kesejahteraan satwa tetap menjadi prioritas. Pemerintah telah memastikan kebutuhan pakan satwa ditangani dengan dukungan dari pemerintah pusat.
"Dari Kementerian Kehutanan sudah berkomitmen dan sejak kemarin sudah mulai memberikan pakan untuk satwa. Jadi kebutuhan satwa tetap terjamin," tegas Farhan.

Kebun Binatang Bandung ditetapkan sebagai kawasan terbuka hijau yang bisa diakses masyarakat.(Dokumentasi/Istimewa)
Salah seorang pengunjung, Rina (34) mengaku senang dengan kebijakan pembukaan gratis tersebut meski harus mengantre cukup lama. Ia datang bersama keluarga untuk mengisi libur akhir tahun walaupun harus berdesakan demi bisa masuk ke area wisata satwa tersebut.
"Antreannya memang panjang, tapi senang karena bisa ajak anak-anak liburan tanpa harus bayar tiket. Sekalian edukasi juga," ujar Rina.