Ilustrasi ide bisnis takjil. Foto: dok Istimewa.
Intip 5 Ide Bisnis di Bulan Ramadan yang Dijamin Pasti Untung
Husen Miftahudin • 28 January 2026 14:00
Jakarta: Ramadan menjadi momentum yang tepat untuk memulai bisnis karena lonjakan permintaan terhadap berbagai jenis produk dan jajanan. Berikut adalah lima ide bisnis yang berpotensi mendatangkan keuntungan, dilansir dari laman CIMB dan Bank Saqu.
1. Takjil dan camilan segar
Takjil selalu diburu menjelang waktu berbuka puasa, tidak hanya yang bersifat tradisional tetapi juga yang dikemas dengan sentuhan modern. Minuman segar seperti es timun suri, es blewah, dan sop buah tetap menjadi primadona.
Selain itu, takjil kekinian seperti mango sticky rice, puding lumut, es kepal Milo, serta berbagai dessert box rasa tiramisu, matcha, dan oreo juga memiliki peminat tinggi. Jajanan pasar seperti klepon, onde-onde, putu ayu, dan kue lapis pun tetap laris, terutama jika dikemas secara menarik.
2. Kurma dan olahannya
Kurma merupakan makanan yang identik dengan berbuka puasa, sehingga permintaannya meningkat tajam selama Ramadan. Nilai jual kurma dapat ditingkatkan dengan berbagai inovasi, seperti cokelat isi kurma, kurma keju, atau susu kurma.
Di pasaran, jenis kurma yang banyak diminati antara lain kurma Sukari dengan kisaran harga sekitar Rp55 ribu per kilogram dan kurma Medjool sekitar Rp135 ribu per kilogram.
3. Lauk pauk matang dan paket nasi sahur
Banyak orang membutuhkan solusi praktis untuk menu berbuka maupun sahur, sehingga lauk pauk siap saji menjadi pilihan. Menu seperti ayam geprek dengan berbagai varian sambal, rendang, atau dendeng balado dapat dijual mulai dari Rp5.000 per bungkus.
Paket nasi box sahur, seperti nasi ayam suwir, nasi rendang, atau nasi sambal geprek, juga dapat ditawarkan dengan sistem pre-order agar tetap segar.
| Baca juga: Puasa Ramadan 2026 Berapa Hari Lagi? Ini Jadwal dan Hitung Mundurnya |

(Ilustrasi hampers Lebaran. Foto: Studiokado)
4. Hampers dan paket sembako
Bisnis hampers dan paket sembako turut menjadi peluang menjanjikan di bulan Ramadan dan menjelang Lebaran. Tradisi bertukar kado mendorong permintaan hampers Lebaran yang biasanya berisi kue kering seperti nastar, kastengel, dan lidah kucing dengan harga mulai dari Rp80 ribu per paket.
Selain itu, paket sembako berisi bahan pokok seperti beras, minyak, gula, dan telur juga banyak diminati, terutama untuk kegiatan berbagi, dengan harga mulai dari Rp100 ribu per paket.
5. Baju muslim dan peralatan ibadah
Peluang lainnya adalah berjualan baju muslim dan peralatan ibadah. Meningkatnya aktivitas ibadah selama Ramadan mendorong permintaan terhadap gamis wanita dengan harga mulai Rp100 ribu, baju koko untuk pria, serta berbagai perlengkapan ibadah. Produk seperti mukena dengan kisaran harga Rp70 ribu, sajadah, sarung, tasbih, dan Al-Qur'an menjadi kebutuhan yang banyak dicari.
Dengan memilih ide yang sesuai dengan minat dan kemampuan, serta menerapkan strategi pemasaran yang tepat, bisnis di bulan puasa dapat menjadi sumber penghasilan tambahan yang menjanjikan. (Muhammad Adyatma Damardjati)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun Google News Metrotvnews.com