Pasangan Acep-Gita KDI Bertekad Tuntaskan Masalah di Jabar

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina di Kantor KPU Jawa Barat. Metrotvnews.com/ P. Aditya Prakasa

Pasangan Acep-Gita KDI Bertekad Tuntaskan Masalah di Jabar

P Aditya Prakasa • 29 August 2024 22:54

Bandung: Pasangan Bacalon Gubernur Jawa Barat, Acep Adang Ruhiyat-Gitalis Dwi Natarina atau akrab disapa Gita KDI, bertekad menyelesaikan berbagai masalah di Jawa Barat. Mereka pun siap mendengarkan berbagai keluhan dan aspirasi dari masyarakat agar dapat membangun Jawa Barat menjadi lebih baik.

Acep akan berupaya membangun pemerintahan yang transparan. Apabila terpilih, dia pun berjanji akan memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

"Mengajak masyarakat bergotong royong setiap keputusan yang diambil berdasarkan aspirasi. Seorang pemimpin harus memberikan yang terbaik untuk masyarakatnya," kata Acep di Kantor KPU Jawa Barat, Kamis malam, 29 Agustus 2024.
 

Baca: Gerindra Minta Ridwan Kamil Tak Anggap Enteng Pramono
 
Sementara Gita KDI juga bertekad untuk menyelesaikan masalah perempuan dan anak-anak di Jawa Barat. Menurutnya, saat ini masih banyak permasalahan mengenai kekerasan terhadap perempuan dan anak-anak.

"Saya sebagai perwakilan Jawa Barat merasa terpanggil karena banyak sekali permasalahan di Jawa Barat khususnya perempuan dan anak-anak. Kita perlu memberikan konsentrasi yang sangat khusus karena masih banyak sekali kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak-anak," jelas Gita.

Sebelumnya Pasangan Adang-Gita KDI tiba di Kantor KPU Jawa Barat pada pukul 21.30 WIB untuk melakukan pendaftaran. Keduanya pun diterima oleh pihak KPU Jawa Barat dengan tarian kesenian khas Jawa Barat.

Acep Adang Ruhiyat saat ini tercatat sebagai anggota DPR RI. Kemudian Partai PKB pun memutuskan Acep maju dalam kontestasi Pemilihan Gubenur Jawa Barat 2024.

Sementara Gita KDI sempat masuk dalam bursa pencalonan Pemilihan Bupati Garut. Namun kini, Partai PKB telah memutuskan Gita berpasangan dengan Acep Adang Ruhiyat untuk maju dalam Pemilhan Gubernur 2024.

Gitalis Dwi Natarina alias Gita KDI merupakan penyanyi dangdut asal Garut, yang tenar usai mengikuti kontestasi penyanyi dangdut beberapa waktu silam. Namun, Gita juga merupakan kader PKB sejak lama.

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Deny Irwanto)