Warga Thailand berduka atas wafatnya Ratu Sirikit. Foto: The Bangkok Post
Fajar Nugraha • 27 October 2025 15:16
Bangkok: Upacara pemakaman selama setahun bagi mendiang Ratu Sirikit dimulai di Bangkok, Thailand, pada Minggu, 26 Oktober 2025.
Ribuan warga dan penganut monarki berkumpul di sekitar Istana Kerajaan untuk memberikan penghormatan terakhir saat jenazah dibawa dari Rumah Sakit Chulalongkorn ke kompleks Grand Palace. Ratu Sirikit, ibu dari Raja Vajiralongkorn sekaligus istri Raja Bhumibol Adulyadej, meninggal dunia pada usia 93 tahun pada Jumat malam, 24 Oktober 2025.
Masyarakat Thailand dikenal menjunjung tinggi keluarga kerajaan yang dianggap memiliki kedudukan setengah ilahi. Setelah kabar wafatnya Ratu Sirikit diumumkan, suasana duka menyelimuti negeri itu. Warga diminta mengenakan pakaian berwarna hitam atau putih dan meniadakan kegiatan hiburan publik selama 90 hari. Siaran televisi berubah menjadi hitam putih, sementara papan iklan digital serta aplikasi perbankan menampilkan pesan belasungkawa untuk sang Ibu Bangsa.
“Saya tidak lelah. Saya senang bisa berada di sini untuk mengantarnya pergi untuk terakhir kalinya,” ucap Tanaburdee Srimuang (24) kepada AFP, Sabtu, 25 Oktober 2025.
Banyak warga berbusana hitam datang ke istana untuk berdoa di depan potret Ratu Sirikit yang dipajang dengan hiasan megah.
Ratu Sirikit dikenal karena perannya yang kuat mendampingi Raja Bhumibol selama 66 tahun masa pemerintahan. Ia dipandang sebagai sosok elegan dan penyayang, yang kerap disamakan dengan mantan ibu negara AS Jackie Kennedy. Dalam masa kejayaannya pada 1960-an, ia kerap bertemu dengan tokoh dunia seperti Presiden Amerika Serikat dan Elvis Presley, serta aktif mengunjungi desa-desa terpencil di Thailand untuk membantu masyarakat.
Perdana Menteri Thailand, Anutin Charnvirakul, menunda kepergiannya ke Malaysia demi menghadiri prosesi penghormatan tersebut, sebelum akhirnya berangkat untuk menandatangani perjanjian damai ASEAN.
Sementara itu, Presiden AS Donald Trump turut menyampaikan belasungkawa melalui media sosial. “Saya menyampaikan duka cita kepada rakyat Thailand,” tulisnya. Pemakaman Ratu Sirikit dijadwalkan berlangsung selama satu tahun sebelum upacara kremasi digelar di Grand Palace.
(Keysa Qanita)