Indonesia Punya Rumah Sakit Berstandar Global, Nggak Perlu Lagi Berobat ke Luar Negeri!

RS Bali International Hospital (BIH) di Kota Denpasar, Bali. Foto: dok PTPP.

Indonesia Punya Rumah Sakit Berstandar Global, Nggak Perlu Lagi Berobat ke Luar Negeri!

Husen Miftahudin • 26 June 2025 16:26

Jakarta: Indonesia kini telah memiliki rumah sakit bertaraf internasional pertama, yakni Bali International Hospital (BIH). Rumah sakit ini berada di Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Provinsi Bali.
 
Saat meresmikan RS BIH, Presiden Prabowo Subianto terkesan dengan pembangunan gedung rumah sakit. Kepala Negara kagum dengan hadirnya rumah sakit canggih dan berkelas dunia ini.
 
"Bali International Hospital luar biasa. Waktu saya masuk saya kira hotel. Memang rumah sakit nuansa hotel. Indonesia adalah negara besar yang berkemajuan, yang dinamis, kita harus punya fasilitas yang terbaik sehingga kita juga bisa jadi pusat, kita bisa terima pasien-pasien di sekitar kawasan kita, kawasan Asia Tenggara, kawasan Pasifik dan sebagainya," tutur Prabowo seperti dikutip dari keterangan tertulis, Kamis, 26 Juni 2025.
 
Adapun, RS BIH dibangun PT PP (Persero) Tbk atau PTPP dengan nilai kontrak sebesar Rp998,3 miliar. Berlokasi di Kawasan Ekonomi Kesehatan pertama dan satu-satunya di Indonesia, BIH menjadi simbol transformasi sektor kesehatan nasional menuju daya saing global.
 
Proyek ini bertujuan untuk mengurangi ketergantungan masyarakat terhadap layanan kesehatan di luar negeri, sekaligus mencegah potensi hilangnya devisa negara yang mencapai triliunan rupiah setiap tahunnya.
 

Baca juga: Presiden Prabowo Meresmikan KEK Kesehatan Pertama di Indonesia


(Presiden Prabowo Subianto meresmikan KEK Kesehatan Sanur dan BIH di Denpasar, Bali. Foto: Kris - Biro Pers Sekretariat Presiden)
 

Rumah sakit modern dengan konsep healing resort

 
Corporate Secretary PTPP Joko Raharjo menjelaskan BIH tidak hanya unggul dari sisi layanan medis, tetapi juga dari sisi inovasi konstruksi dan teknologi medis. Rumah sakit ini, kata Joko, menjadi proyek rancang bangun pertama di Indonesia yang menghadirkan layanan kedokteran nuklir lengkap, termasuk diagnostik in vivo dan teranostic, layanan kedokteran nuklir lengkap termasuk PET Scan dan SPEC CT, laboratorium radiofarmaka, yang memungkinkan deteksi dan terapi penyakit secara terpadu.
 
BIH dirancang sebagai rumah sakit modern dengan konsep healing resort, menggabungkan layanan medis kelas dunia dengan kenyamanan lingkungan alami Bali. Dari sisi teknik sipil, proyek ini juga mencatatkan terobosan melalui penggunaan material bekisting plat, solusi inovatif terintegrasi yang mempercepat pelaksanaan pembangunan sekaligus meningkatkan efisiensi pada ruangan LINAC (Linear Accelerator).
 
Dengan rampungnya pembangunan Bali International Hospital, di tambahkan Joko, Indonesia kini memiliki landmark baru dalam pelayanan kesehatan, sebuah fasilitas medis yang tidak hanya melayani kebutuhan nasional, tetapi juga siap menjadi destinasi kesehatan internasional di kawasan Asia Pasifik.
 
"Telah rampungnya proyek rumah sakit BIH menjadi salah satu portfolio PTPP dalam pembangunan proyek rumah sakit yang memiliki standar Internasional. Dengan ini juga menandakan komitmen PTPP dalam pembangunan nasional yang sesuai dengan Program Asta Cita terutama dalam pembangunan rumah sakit di seluruh Indonesia," papar Joko.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Husen Miftahudin)