Bawa Senjata Tajam, Tiga Anggota Geng Pelajar di Metro Ditangkap Polisi

Tiga remaja yang tergabung dalam geng pelajar ditangkap jajaran Polsek Metro Utara bersama tim gabungan Polres Metro. Dokumentasi/ istimewa

Bawa Senjata Tajam, Tiga Anggota Geng Pelajar di Metro Ditangkap Polisi

Imam Setiawan • 18 October 2025 18:52

Metro: Aksi tawuran antar pelajar kembali terjadi di Kota Metro. Tiga remaja yang tergabung dalam geng pelajar ditangkap jajaran Polsek Metro Utara bersama tim gabungan Polres Metro setelah kedapatan membawa senjata tajam jenis celurit.

Ketiganya ditangkap di kawasan Jalan Bison, Kelurahan Purwosari, Kecamatan Metro Utara, pada Jumat 17 Oktober 2025 sekitar pukul 16.45 WIB. Mereka berinisial ES (16) pelajar SMA, serta MRJ (15) dan DIM (14) yang masih duduk di bangku SMP.

Kapolsek Metro Utara, AKP Eko Nugroho, mengatakan penangkapan berawal dari laporan warga terkait keributan antar kelompok pelajar yang nyaris berujung bentrok terbuka.

“Setelah menerima laporan dari masyarakat, anggota kami bersama tim Samapta dan Tekab 308 langsung bergerak ke lokasi. Saat tiba di tempat kejadian, ditemukan tiga remaja yang telah diamankan oleh warga. Dari tangan mereka kami menyita satu bilah celurit,” kata Eko di Metro, Sabtu, 18 Oktober 2025.
 

Baca: Tawuran Kembali Pecah di Manggarai, Bawa Sajam dan Saling Lempar Petasan
 
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, tawuran dipicu saling ejek di media sosial Instagram antara dua akun yakni tom027begajulan dan 027mentality. Perselisihan di dunia maya itu kemudian berlanjut menjadi ajakan untuk “adu nyali” di kawasan GOR Bulutangkis, Jalan Kangguru, Kelurahan Hadimulyo Timur.

“Namun saat rombongan pelaku tiba di lokasi, kelompok lawan yang berjumlah sekitar 15 orang justru melarikan diri,” jelas Eko.

Tiga remaja itu kemudian berusaha mengejar hingga ke arah Jalan Bison, Purwosari, sebelum akhirnya diamankan warga yang curiga melihat mereka membawa senjata tajam.

Dari tangan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa satu bilah celurit, empat unit telepon genggam, satu unit sepeda motor, dan satu buah dompet berisi kartu identitas.

Hasil pendalaman menunjukkan, ketiganya merupakan bagian dari dua geng pelajar bernama Archive220tt dan Spansix652arko, yang beranggotakan siswa dari beberapa sekolah di Kota Metro. Salah satu pelaku, ES, diketahui pernah diamankan dalam kasus serupa pada awal Oktober 2025 karena membawa senjata tajam dan terlibat tawuran di depan SMA Negeri 1 Metro.

“Ini menunjukkan adanya pola yang berulang dan kurangnya pengawasan. Kami akan berkoordinasi dengan pihak sekolah dan orang tua agar pembinaan dapat dilakukan sejak dini,” ungkap Eko.

Sementara Kapolres Metro, AKBP Hangga Utama Darmawan, menegaskan pihaknya tidak akan mentolerir aksi geng pelajar yang meresahkan masyarakat.

“Kami akan menindak tegas setiap aksi tawuran pelajar. Ini bukan hanya pelanggaran hukum, tapi juga ancaman serius bagi keamanan kota. Kami juga mengimbau orang tua agar lebih memperhatikan pergaulan dan aktivitas daring anak-anak mereka,” tegas Hangga.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Deny Irwanto)