Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (AP/Dave Thompson)
Gregorius Gelino • 2 November 2023 10:06
Manchester: Manchester United menelan kekalahan 0-3 dari Newcastle United pada babak 16 besar Carabao Cup yang digelar Kamis, 2 November, dini hari tadi. Ini adalah kekalahan kandang kedua MU secara beruntun.
Arsitek MU, Erik ten Hag, meminta para pemainnya untuk tetap bersatu di tengah badai kekalahan ini. Menurutnya, mereka bisa bangkit hanya jika mereka tetap bersatu dan terus bekerja keras.
"Kita harus tetap bersama, tapi harus tetap disiplin. Semua orang harus bertanggung jawab, akuntabel, dan bekerja sama, itu kuncinya," tutur ten Hag di situs resmi klub.
"Anda selalu berharap para pemain membuktikan diri mereka, tapi kami di sini bersama. Tidak perlu menyalahkan satu pemain, ini soal kami sebagai tim," paparnya.
"Kami menjalani periode bagus bersama, sekarang kami menjalani periode buruk bersama. Kami menang bersama dan kalah bersama," tegasnya.