Produset film Ryan Santoso. Foto: Istimewa.
Anggi Tondi Martaon • 21 October 2025 12:59
Jakarta: Siapa mengira, ternyata ada keterlibatan anak bangsa di balik film-film laris Hollywood seperti Mile 22, Expend4bles, Fistful of Vengeance dan serial Wu Assassin. Dia adalah Ryan Santoso, produser film yang berkiprah di dunia perfilman Indonesia dan internasional.
Selain film-film tersebut, Ryan terlibat dalam produksi film Jamojaya. Film yang mengangkat kisah Rich Brian, rapper Indonesia di Amerika Serikat.
Di Indonesia, Ryan terlibat dalam berbagai genre film yang berbeda. Dari drama keluarga Bila Esok Ibu Tiada hingga film horor seperti Thaghut, Lone Samurai, yang dibintangi Yayan Ruhian.
Terbaru, Ryan yang terbaru film aksi berjudul Timur yang disutradarai sekaligus dibintangi Iko Uwais. Film yang rencananya akan ditayangkan di bioskop pada 18 Desember 2025 mendatang itu dibuat rumah produksi yang didirikan Ryan bersama Iko Uwais: Uwais Pictures.
Baca juga:
The Heir of Time: Karya Mendunia Animator Indonesia dalam Animasi 3D Sci-fi Fantasi |