Ilustrasi pertandingan sepakbola Premier League. Pixabay/KelvinStuttard
Surya Perkasa • 22 August 2025 14:10
Jakarta: Premier League musim 2025/2026 memasuki pekan kedua dengan sejumlah laga menarik pada akhir pekan ini. Pertandingan big match akan mempertemukan Manchester City dengan Tottenham Hotspur di Etihad Stadium, Sabtu, 23 Agustus 2025.
Laga Liga Inggris ini menjadi ujian pertama bagi manajer anyar Tottenham, Thomas Frank, yang harus menghadapi tim asuhan Pep Guardiola. Sebabm Tottenham baru saja mengalami kekalahan dari PSG dalam Super Cup 2025 dan akan tampil penuh tekanan.
Pada hari yang sama, West Ham United akan menjamu Chelsea dalam laga early kick-off pukul 02.00 WIB. Sementara itu, Arsenal menghadapi Leeds United di Emirates Stadium pada pukul 23.30 WIB.
Baca: Tottenham Beri Sinyal Lepas Son Heung-min |
Pertandingan | Jadwal |
West Ham United vs Chelsea | Sabtu, 23 Agustus (02.00 WIB) |
Manchester City vs Tottenham Hotspurs | Sabtu, 23 Agustus (18.30 WIB) |
AFC Bournemouth vs Wolverhampton | Sabtu, 23 Agustus (21.00 WIB) |
Brentford vs Aston Villa | Sabtu, 23 Agustus (21.00 WIB) |
Burnley vs Sunderland | Sabtu, 23 Agustus (21.00 WIB) |
Arsenal vs Leeds United | Sabtu, 23 Agustus (23.30 WIB) |
Crystal Palace vs Nottingham Forest | Minggu, 24 Agustus (20.00 WIB) |
Everton vs Brighton | Minggu, 24 Agustus (20.00 WIB) |
Fulham vs Manchester United | Minggu, 24 Agustus (22.30 WIB) |
Newcastle United vs Liverpool | Selasa, 26 Agustus (02.00 WIB) |