Jadwal Liga Champions Malam Ini: Arsenal Vs Atletico Madrid, Leverkusen vs PSG

Ilustrasi liga champions. Istimewa

Jadwal Liga Champions Malam Ini: Arsenal Vs Atletico Madrid, Leverkusen vs PSG

Achmad Zulfikar Fazli • 21 October 2025 11:50

Jakarta: Sejumlah pertandingan sarat gengsi akan kembali bergulir dalam lanjutan Liga Champions pada Rabu, 22 Oktober 2025, dini hari. Salah satu pertandingan besar yang akan berlangsung antara dua tim raksasa asal Inggris dan Spanyol, Arsenal vs Atletico Madrid.

Laga Matchday ketiga Liga Champions 2025-2026, ini akan berlangsung di Emirates Stadium, London, pada pukul 02.00 WIB, Rabu 22, Oktober 2025.

Arsenal dan Atletico Madrid sama-sama mengantongi modal positif menjelang bertarung. Arsenal telah mengantongi tiga kemenangan berturut-turut di Premier League dan dua kemenangan di Liga Champions.

Di Liga Champions, Arsenal sangat kompetitif pada musim ini. The Gunners meraih kemenangan atas Athletic Bilbao dengan skor 2-0, dan Olympiacos dengan skor 2-0. 

Di liga lokal, Arsenal juga sementara ini masih kokoh di puncak klasemen Premier League. Arsenal untuk sementara unggul 3 poin dari klasemen kedua Manchester City.



Sementara itu, Atletico Madrid juga sudah dua kali bertanding dalam ajang Liga Champions musim ini. Pada pertandingan pertama, Atletico Madrid kalah dari Liverpool dengan skor 2-3.

Namun, Atletico Madrid bangkit di pertandingan kedua dengan menang telak atas Frankfurt dengan skor 5-1. Los Rojiblancos juga baru meraih hasil positif usai menang 1-0 atas Osasuna dalam lanjutan LaLiga 2025-2026.

Selain itu, laga Bayer Leverkusen vs PSG akan meramaikan Liga Champions pada dini hari nanti. Pertandingan ini akan berlangsung di kandang Leverkusen, BayArena, pada pukul 02.00 WIB.
 

Baca Juga: 

Jadwal Lengkap Liga Champions Malam Ini

 

Berikut jadwal lengkap Liga Champions malam ini:

Selasa, 21 Oktober 2025:


23.45 WIB - Barcelona vs Olympiacos 
23.45 WIB - Kairat vs Pafos

Rabu, 22 Oktober 2025:


02.00 WIB - Newcastle vs Benfica
02.00 WIB - PSV vs Napoli
02.00 WIB - Leverkusen vs PSG
02.00 WIB - Union Saint-Gilloise vs Inter Milan
02.00 WIB - Copenhagen vs Dortmund
02.00 WIB - Vilarreal vs Manchester City
02.00 WIB - Arsenal vs Atletico Madrid
02.00 WIB - Atletic Bilbao vs Qarabag FK
02.00 WIB - Chelsea vs Ajax
23.45 WIB - Galatasaray vs Bodo/Glimt.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Achmad Zulfikar Fazli)