Pramono Klaim Didukung Tim Anies-Ahok di Pilkada Jakarta 2024

Bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung. Medcom.id/Joy Jones

Pramono Klaim Didukung Tim Anies-Ahok di Pilkada Jakarta 2024

Medcom • 7 September 2024 22:31

Jakarta: Bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung mengaku mendapat dukungan dari tim sukses (timses) Anies Baswedan maupun Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pilkada Jakarta 2024. Ia menyebut, ada banyak orang di belakang Anies dan Ahok yang kini mendukungnya. 

“Saya sudah berkomunikasi dengan timnya mas Anies. Dengan timnya Pak Ahok. Mereka banyak sekali yang dukung kami berdua. Lihat saja jubirnya. Jubir saya dulu pernah jadi timses beliau,” kata Pramono di Jakarta, Sabtu, 7 September 2024.

Tak hanya Anies dan Ahok, Pramono juga berharap bisa bertemu dengan mantan gubernur Jakarta lainnya. Menurutnya, langkah ini sebagai salah satu upaya untuk menerima masukan dari berbagai pihak terkait permasalahan di Jakarta.

“Kami tidak mau muluk-muluk, kami ingin bertemu dengan Bang Yos, Bang Foke, kami juga akan bertemu dengan Mas Anies. Kami akan menawarkan, menyampaikan dan sekaligus meminta apa yang bisa Mas Anies sampaikan kepada kami karena setiap orang memiliki kelebihan,” ujarnya.
 

Baca juga: Sindir RK, Pramono: Warga Jakarta Utara Tak Mimpi Wilayahnya Jadi Dubai


Selain itu, Pramono berjanji akan memperbaiki fasilitas di Jakarta International Stadium (JIS). Bahkan ia berjanji akan fokus mengembangkan Persija Jakarta sebagaimana legasi yang ditinggalkan gubernur Jakarta sebelumnya.

“Kami ingin mengatakan bahwa seluruh legacy yang dimiliki yang baik oleh para pendahulu kami kami akan teruskan. Enggak usah muluk-muluk contoh Persija. Dengan Jakmania dan juga dengan JIS dan Pemda,” ungkap dia. (Ifdal Amal)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Eko Nordiansyah)