Pabrik Pengolahan Limbah di Bantargebang Bekasi Kebakaran

Pemadaman pabrik limbah kebakaran di Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat.

Pabrik Pengolahan Limbah di Bantargebang Bekasi Kebakaran

Antonio • 7 November 2025 19:42

Bekasi: Kebakaran melanda pabrik pengolahan limbah di Jalan Pangkalan 2, Nomor 4, RT 01 RW 03, Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bekasi, Abi Hurairah mengatakan kronologi dari kebakaran itu masih dalam penyelidikan.

"Penyebabnya diduga karena korsleting arus pendek listrik," kata Abi di Bekasi, Jumat, 7 November 2025.


Proses pemadaman pabrik limbah kebakaran di Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat. 

Abi mengatakan, luas wilayah yang terbakar yaitu 30 meter dari total luas 400 meter. Pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 11.14 WIB.

Kemudian, api dapat dipadamkan setelah lebih dari empat jam, sekitar pukul 15.30 WIB. Pihaknya menerjunkan sebanyak delapan unit armada untuk melakukan pemadaman kebakaran.

"Objek yang terbakar (ruang) fiding AV. Tidak ada korban jiwa dan luka-luka. Kerugian belum diketahui masih dalam proses," ujar Abi.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Lukman Diah Sari)