Kemendikdasmen: Pelaksanaan TKA Hari Kedua Berjalan Tertib

Suasana Command Center atau Posko TKA Nasional. Foto: Antara.

Kemendikdasmen: Pelaksanaan TKA Hari Kedua Berjalan Tertib

Anggi Tondi Martaon • 5 November 2025 17:53

Jakarta: Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menyatakan pelaksanaan Tes Kemampuan Akademik (TKA) hari kedua di seluruh wilayah berjalan tertib dan lancar. Klaim tersebut berdasarkan pantauan Command Center atau Posko TKA Nasional.

Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kemendikdasmen, Toni Toharudin, menekankan integritas dalam pelaksanaan TKA. Sebab, hal itu mencerminkan mutu pembelajaran yang akan menjadi fondasi penguatan kebijakan pendidikan di masa depan.

“Kemendikdasmen akan terus mendorong pelaksanaan TKA yang jujur dan gembira, menjunjung tinggi integritas. Kami tidak menoleransi usaha-usaha praktik kecurangan dan siap menindak tegas setiap bentuk pelanggaran atau kecurangan,” kata Toni dikutip dari Antara, Rabu, 5 November 2025.

Menindaklanjuti aduan dugaan kecurangan TKA, Toni menyampaikan bahwa pihaknya tidak bisa terburu-buru dalam memberikan sanksi. Sebab, ada proses dan tahapan seperti penyusunan berita acara dan mengatur tata tertib TKA sesuai aturan pada Kepmendikdasmen Nomor 95/2025 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Tes Kemampuan Akademik.

“Tim BSKAP sedang bekerja termasuk dengan tim Itjen. Kami sedang mengumpulkan data, menganalisanya, dan nanti akan memutuskan sanksi-sanksi yang akan diberikan oleh Kemendikdasmen terkait dengan pengaduan pelanggaran TKA. Komitmen kita bersama adalah meningkatkan mutu pendidikan Indonesia melalui TKA yang jujur dan gembira,” ungkap Toni.

Baca juga: 

TKA Siswa Jenjang SMA Resmi Dimulai, Ini Jadwal Pelaksanaannya


Terkait soal TKA, Toni meyakini bahwa variasi soal yang dibuat sudah sangat tinggi. Sedangkan pilihan mapel dipilih sesuai dengan keinginan peserta merujuk program studi yang menjadi minat siswa di perguruan tinggi.

“Sudah tepat jumlah, tingkat kesulitan, dan pengukuran waktu pengerjaan soal termasuk titik persebaran level soal mudah, sedang, dan sulit,” sebut Toni.

Ilustrasi Tes Kemampuan Akademik (TKA). Foto: MI/Arya Manggala.

Menjawab isu kebocoran soal yang ramai di media sosial beberapa waktu lalu, berdasarkan analisis Kemendikdasmen, kejadian tersebut tidak berpengaruh signifikan terhadap integritas siswa secara umum. Menurut dia, soal sudah dibuat sevariatif mungkin.

"Tidak akan sama soal yang didapat oleh masing-masing siswa,” tegas Toni.

Sementara itu, Sekretaris BSKAP Kemendikdasmen Muhammad Yusro mengatakan, seluruh panitia TKA terus mengawal agar TKA berjalan dengan baik dan berintegritas. “Kalau ada kebocoran soal, namanya bukan kebocoran tetapi pembocoran soal di mana ada upaya untuk membocorkan soal,” kata Yusro.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggi Tondi)