Suswono Janjikan KJP Tetap Aktif

Cawagub Jakarta Suswono/Medcom.id/Qonita

Suswono Janjikan KJP Tetap Aktif

Qonita Rakhman • 26 October 2024 15:07

Jakarta: Calon wakil gubernur Jakarta nomor urut 1, Suswono, menjamin Kartu Jakarta Pintar (KJP) terus aktif. Suswono juga menjamin keberlanjutan program-program kepala daerah Jakarta sebelumnya, jika terpilih di Pilkada Jakarta.

“Kita pastikan bahwa KJP Plus tetap jalan, jadi tidak ada yang tadi kekhawatiran warga itu tidak perlu dikhawatirkan,” ujar Suswono di Cengkareng Timur, Jakarta Barat, Sabtu, 26 Oktober 2024.

Keberlanjutan program, kata Suswono, karena manfaatnya memang sudah dirasakan masyarakat. Tak hanya dilanjutkan, Suswono bakal meningkatkan kualitas program yang sudah ada.
 

Baca: Ormas Bang Japar Labuhkan Dukungan ke RIDO

“Karena kami intinya pada sesuatu yang sudah pernah warga rasakan dan bermanfaat dan membuat warga itu senang, kita akan pertahankan, bahkan kita tingkatkan,” tambahnya.

KJP nantinya juga akan merambah ke ranah swasta. Langkah selanjutnya yakni berdialog dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk memenuhi aspirasi masyarakat.

“Yang penting kan nanti kita bisa bicara dengan DPRD-nya, bagaimana supaya harapan-harapan warga ini tetap bisa dipenuhi,” pungkasnya.

Hal tersebut diungkap Suswono saat melakukan pertemuan dengan masyarakat di daerah Rawa Kedaung, Cengkareng Timur. Pertemuan ini untuk mendengarkan masalah aspirasi dan keluh kesah masyarakat. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(M Sholahadhin Azhar)