Ilustrasi. Foto: Dok istimewa
Eko Nordiansyah • 1 September 2025 16:22
Jakarta: PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengumumkan pemberlakuan pola operasi Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara untuk beberapa perjalanan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) hingga 2 September 2025.
Kebijakan ini disiarkan pada Minggu, 31 Agustus 2025 melalui siaran pers KAI sebagai langkah antisipasi terhadap sejumlah aksi demo di sekitar Jakarta, sekaligus memberikan kemudahan akses naik dan turun kepada pengguna KAI.
Operasi Berhenti Luar Biasa (BLB) adalah pemberhentian kereta api di stasiun yang tidak tertera dalam jadwal perjalanan normal.
Vice President Public Relations Kereta Api Indonesia (KAI), Anne Purba, menyatakan dengan adanya operasi BLB diharapkan dapat memudahkan mobilitas masyarakat di tengah kondisi Jakarta dan sekitarnya saat ini.
“Dengan adanya pemberhentian luar biasa di Stasiun Jatinegara, pelanggan memiliki pilihan tambahan untuk proses turun/naik dari kereta api. Hal ini diharapkan semakin memudahkan mobilitas masyarakat dalam kondisi adanya aksi demo di beberapa titik lokasi,” ujar Anne.
Berikut daftar kereta api yang melakukan operasi BLM di Stasiun Jatinegara, dikutip dari laman KAI:
BLB di Stasiun Jatinegara arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur) - Jakarta.
BLB resmi Stasiun Jatinegara arah Jakarta - arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur).
BLB di Stasiun Jatinegara arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur) - Jakarta.
BLB resmi Stasiun Jatinegara arah Jakarta - arah timur (Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur).
KAI berharap kebijakan ini dapat menjadikan Stasiun Jatinegara sebagai alternatif naik dan turun yang terkoneksi dengan berbagai moda transportasi lainnya, sehingga memberi kemudahan pelanggan dalam bermobilitas. KAI juga mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan menggunakan layanan kereta api dengan bijak dan ikut menjaga kenyamanan fasilitas umum.
“Langkah ini tidak hanya memberikan opsi tambahan bagi pelanggan, tetapi juga bagian dari upaya KAI mendukung kelancaran arus transportasi perkotaan agar tetap beroperasi dengan baik. Kami tetap mengutamakan keselamatan, kenyamanan, dan memastikan seluruh fasilitas di Stasiun Jatinegara siap melayani pelanggan,” ungkap dia. (Aulia Rahmani Hanifa)